Wednesday, April 11, 2012

Iman Amal Soleh dan Taqwa

Iman Amal Soleh dan Taqwa

Info Toko Surya62

Pengertian Iman dapat diartikan sebagai keyakinan yang melekat di hati manusia sehingga menjadi potensi rukhani yang membuahkan perilaku amal soleh untuk menuju kepada taqwa. Pengertian iman menurut QS. Al Baqarah ayat 177 adalah sebagai berikut :

لَيْسَ الْبِرَّ أَنْ تُوَلُّوا وُجُوهَكُمْ قِبَلَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ وَلَكِنَّ الْبِرَّ مَنْ آمَنَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَالْمَلائِكَةِ وَالْكِتَابِ وَالنَّبِيِّينَ وَآتَى الْمَالَ عَلَى حُبِّهِ ذَوِي الْقُرْبَى وَالْيَتَامَى وَالْمَسَاكِينَ وَابْنَ السَّبِيلِ وَالسَّائِلِينَ وَفِي الرِّقَابِ وَأَقَامَ الصَّلاةَ وَآتَى الزَّكَاةَ وَالْمُوفُونَ بِعَهْدِهِمْ إِذَا عَاهَدُوا وَالصَّابِرِينَ فِي الْبَأْسَاءِ وَالضَّرَّاءِ وَحِينَ الْبَأْسِ أُولَئِكَ الَّذِينَ صَدَقُوا وَأُولَئِكَ هُمُ الْمُتَّقُونَ

Artinya:
Bukanlah menghadapkan wajahmu ke arah timur dan barat itu suatu kebajikan, akan tetapi sesungguhnya kebajikan itu ialah beriman kepada Allah, hari kemudian, malaikat-malaikat, kitab-kitab, nabi-nabi dan memberikan harta yang dicintainya kepada kerabatnya, anak-anak yatim, orang-orang miskin, musafir dan orang-orang yang meminta-minta; dan hamba sahaya, mendirikan shalat, dan menunaikan zakat; dan orang-orang yang menepati janjinya apabila ia berjanji, dan orang-orang yang sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan. Mereka itulah orang-orang yang benar ; dan mereka itulah orang-orang yang bertakwa.


Namun tidakberarti mereka yang beriman akan langsung menjadi orang yang bertaqwa karena iman yang dapat menjadi potensi untuk menuju taqwa artinya modal untuk menuju taqwa adalah iman yakni ada hubungan positif antara iman dengan taqwa yaitu semakin tinggi iman seseorang hamba maka akan diikuti tingkat ketaqwaan yang semakin tinggi pula. Karena iman seseorangmelakukan aktifitasnya berdasarkan keimanan karena iman menjadi potensi rukhani. Seberapa jauh keimanan seseorang tergantung seberapa jauh kemampuan seseorang memahami kekuasaan Allah SWT dan memahami/mencintai Muhammad SAW sebagai nabi atau rasulNya. Mungkin secara harfiah iman seseorang dapat diukur dari tanda-tanda /kode perilakunya setiap hari, namun pada hakekatnya iman adalah pengalaman pribadi seseorang yang sulit untuk dijelmai kecuali Allah SWT yang dapat mengetahui iman seseorang. Disisi lain amal soleh selalu mengikuti orang-orang yang beriman, akankah amal soleh itu menjadi perilaku seseorang hal ini akan menentukan ketaqwaannya.


قال اللّه تعالى : الّذى براك حين تقوم وتقلّبك فى السّاجدين٠

Artinya:
Allah Ta'ala berfirman : "Yang melihat kamu ketika kamu berdiri (untuk salat), dan (melihat pula) perubahan gerak badanmu di antar orang-orang yang sujud." (Asy-Syu'ara : 218-219)

فقال تعالى : وهومعكم أينماكنتم٠

Artinya:
Allah Ta'ala berfirman : "Allah senantiasa bersama kamu sekalian di manapun kamu berada."(Al-Hadid : 4)


وقال تعالى : إنّ اللّه لايخفى عليه شيءفى الأرض ولافى السّماء٠

Artinya:
Allah Ta'ala berfirman : "Sesungguhnya bagi Allah tidak ada satupun yang tersembunyi di bumi dan tidak (pula) di langit." (Ali Imran : 5)


وقال تعالى : يعلم خاءنةالأعين وماتخفى الصّدور٠

Artinya:
Allah Ta'ala berfirman : "Dia mengetahui (pandangan) mata yang khianat dan apa yang disembunyikan oleh hati." (Al-Mu'min : 19)

وقال تعالى : إنّ ربّك لبالمرصاد٠

Artinya:
Allah Ta'ala berfirman : "Sesungguhnya Tuhanmu benar-benar mengawasi." (Al-Fajr : 14)


عن عمربن الخطّاب رضى اللّه عنه، قال : بينمانحن جلوس عندرسول اللّه ذات يوم إذطلع علينارجل شديدبياض الثّياب شديدسوادالشّعر، لايرى عليه أثرالسّفر، ولايعرفه منّاأحدحتّى جلس إلى النّبىّ فاسندركبتيه إلى ركبتيه ووضع كفّيه على فخذيه، وقال : يامحمّدأخبرنى عن الإسلام، فقال رسول اللّه : أ لإسلام أن تشهدأنلاإله إلاّاللّه وأنّ محمّدارسول اللّه، وتقيم الصّلاة، وتؤتى الزّكاة، وتصوم مضان، وتحجّ البيت إن استطعت إليه سبيلا٠قال :صدقت فعجبناله يسأله ويصدّقه٠قال : فأخبرلى عن الإيمان٠قال : أن تؤمن باللّه وملاءكته وكتبه ورسله واليوم الآخر، وتؤمن بالقدرخيره وشرّه، قال : صدقت، قال : فأخبرنى عن الإحسان قال : أن تعبداللّه كأنّك تراه ، فإن لم تكن تراه فإنّه يراك٠قال : فأخبرنى عن السّاعة، قال : ماالمسءول عنهابأعلم من السّاءل، قال : فأخبرنى عن امارتها، قال : أن تلدالأمةربّتها، وأن ترى الحفاةالعراةالعالةرعاءالشّاءيتطاولون فى البنيان، ثمّ انطلق فلبثت مليّا٠ثمّ قال : ياعمرأتدرى من السّاءل؟قلت : اللّه رسوله أعلم٠قال : فإنّه جبريل اتاكم يعلّمكم دينكم (رواه مسلم)٠

Artinya :
Dari Umar bin Khaththab ra., ia berkata : "Ketika kami sedang duduk di dekat Rasulullah saw. tiba-tiba muncul seorang laki-laki berpakaian putih, berambut hitam pekat, bekas jalannya tidak terlihat dan tidak seorangpun di antara kami mengenalinya. Ia duduk menghadap Beliau saw., lalu menyandarkan kedua lututnya ke lutut Nabi dan meletakkan kedua telapak tangannya di atas kedua paha Nabi, seraya berkata : "Wahai Muhammad, terangkan kepadaku tentang Islam !" Rasulullah saw. menjawab : "Islam adalah hendaknya engkau bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan salat, memberikan zakat, berpuasa di bulan Ramadhan dan melakukan ibadah haji ke Baitullah jika memenuhi syaratnya." Ia berkata : "Engkau benar !" Kami keheranan karenanya, dia bertanya tetapi membenarkannya. Lebih lanjut ia berkata : "Sekarang terangkanlah kepadaku tentang Iman !" Rasulullah saw. menjawab : "Yaitu engkau beriman kepada Allah, kepada para malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, para Rasul-Nya, dan hari akhir, serta engkau beriman kepada baik dan jeleknya taqdir." Ia berkata : "Engkau benar." Selanjutnya terangkan kepadaku tentang Ihsan !" Rasulullah saw. menjawab : "Yaitu hendaknya engkau beribadah kepada Allah seakan-akan melihat-Nya. Ketahuilah, bahwa Dia selalu melihatmu." Orang itu kembali bertanya : "Beritahukan kepadaku kapan terjadinya hari kiamat ?" Rasulullah saw. menjawab : "Tidaklah orang yang bertanya lebih mengetahui daripada yang ditanya." Orang itu berkata lagi : "Kalau begitu beritahukanlah tanda-tanda (terjadinya) hari kiamat !" Rasulullah saw. menjawab : "Yaitu apabila budak perempuan melahirkan bayi perempuan yang akan menjadi majikannya dan engkau akan melihat orang yang asalnya tidak bersandal, telanjang, papa, penggembala kambing, menjadi orang-orang yang saling berlomba meninggikan bangunan rumahnya." Kemudian orang itu berlalu. Kami terdiam beberapa saat. Lalu Rasulullah saw. bertanya : Hai Umar, Tahukah engkau siapa yang bertanya tadi?" Umar menjawab : "Allah dan Rasul-Nya lebih tahu." Rasulullah saw. memberitahukan : "Dia adalah Jibril. Ia datang untuk mengajari kalian tentang agama Islam." (HR. Muslim)

عن أبى ذرّجندب بن جنادةوأبى عبدالرّحمن عماذبن جبل رضى اللّه عنهماعن رسول اللّه صلّى اللّه عليه وسلّم قال : اتّق اللّه حيثماكنت،وأتبع السّيّءةالحسنةتمحها، وخالق النّاس بخلق حسن (رواه الترمذى)٠ وقال حديث حسن٠

Artinya:
Dari Abu Dzar bin Junadah dan Abu Abdurrahman Muadz bin Jabal ra., dari Rasulullah saw., beliau bersabda : "Bertakwalah kepada Allah di mana saja engkau berada. Sertailah (tutuplah) kejelekan itu dengan kebaikan, niscaya kebaikan tadi akan menghapus kejelekan, dan gaulilah manusia dengan akhlak yang baik." (HR. Turmudzi)

عن ابن عبّاس رضى اللّه عنه قال : كنت خلف النّبىّ صلّى اللّه عليه وسلّم يومافقال : ياغلام، إنّى أعلّمك كلمات : اخفظ اللّه يحفظك، احفظ اللّه تجده تجاهك، إذاسألت فاسأل اللّه، واذاستعنت فاستعن باللّه، واعلم انّ الأمّةلواجتمعت على أن ينفعوك بشيء لم ينفعوك إلاّبشيءقدكتبه اللّه لك، وإن اجتمعواعلى أن يضرّواك بشيءلم يضرّوك إلاّبشيءقدكتبه اللّه عليك، رفعت الأقلام وجفّت الصّحف٠رواه الترمذى٠وقال : حديثحسن صحيح٠وفى روايةغيرالتّرمذىّ : احفظ اللّه تجده امامك، تعرّف إلى اللّه فى الرّخاءيعرفك فى الشّدّة، واعلم أنّ مااخطأك لم يكن ليصيبك، وماأصابك لم يكن ليخطءك، واعلم انّ النّصرمع الصّبر، وأنّ الفرج مع الكرب ، وأنّ مع العسريسرا٠

Artinya:
Dari Ibnu Abbas ra., ia berkata : "Kali tertentu saya berada di belakang Nabi saw., kemudian beliau bersabda : "Hai anak kecil, aku akan mengajarkan kepadamu beberapa kalimat, yaitu : "Jagalah (perintah) Allah, niscaya Ia akan menjaga dirimu, jagalah (larangan) Allah niscaya kamu dapati Allah selalu di hadapanmu. Jika engkau minta, mintalah kepada Allah, dan jika engkau meminta pertolongan maka mintalah pertolongan kepada Allah. Dan ketahuilah, jika umat bersatu untuk memberikan manfaat (kebaikan) kepadamu niscaya mereka tidak akan dapat melakukan hal itu kepadamu kecuali dengan sesuatu yang telah ditentukan Allah padamu. Dan jika mereka bersatu hendak mencelakakan dirimu niscaya mereka tidak akan dapat mencelakakanmu kecuali dengan sesuatu yang telah ditentukan Allah padamu. Telah diangkat pena dan telah keringlah (tinta) lembaran-lembaran itu." Dalam riwayat selain Turmudzi dikatakan, Rasulullah saw. bersabda : "Peliharalah (perintah) Allah niscaya engkau akan menemui-Nya di hadapanmu. Hendaklah engkau mengingat Allah diwaktu lapang (senang), niscaya Allah akan mengingatmu diwaktu susahmu. Ketahuilah, sesungguhnya sesuatu yang seharusnya luput mengenaimu, tentulah sesuatu itu tidak akan mengenaimu. Ketahuilah, sesungguhnya kemenangan itu disertai kesabaran, kesenangan itu ada kesudahan, dan sesudah kesulitan pasti ada kemudahan." (HR. Imam Turmudzi)

عن أنس رضى اللّه عنه قال : إنّكم لتعلمون أعمالاهى أدقّ فى أعينكم من الشّعر، كنّانعدّهاعلى عهدرسول اللّه صلّى اللّه عليه وسلّم من الموبقات (رواه البخارى)٠

Artinya:
Dari Anas ra., ia berkata : "Sesungguhnya kalian sekarang melakukan perbuatan-pebuatan yang sangat mudah, padahal pada masa Rasulullah saw. perbuatan-perbuatan semacam itu kami anggap termasu hal-hal yang merusak agama." (HR. Bukhari)

عن أبى هريرةرضى اللّه عنه عن النّبىّ صلّى اللّه عليه وسلّم قال : إنّ اللّه تعالى يغار، وغيرةاللّه تعالى أن يأتى المرءماحرّم اللّه عليه (متفق عليه)٠

Artinya :
Dari Abu Hurairah ra. dari Nabi saw., beliau bersabda : "Sesungguhnya Allah Ta'ala itu cemburu ; dan cemburunya Allah Ta'ala yaitu, apabila ada seseorang yang melakukan perbuatan-perbuatan yang diharamkan." (HR. Bikhari dan Muslim)


Demikian info saya kali ini semoga dapat untuk berbagi untuk kita sekalian ummat muslim yang mencintai Allah SWT dan Muhammad SAW sebagai rasulNya. Jadi dari gambaran saya diatas dapat ditarik esimpulan bahwa Iman akan selalu dikuti perbuatan-perbuatan amal soleh yang menjadi jembatan untuk menuju kepada Taqwa kepada Allah SWT. Tanda-tanda iman telah bersemi dihati adalah indahnya iman yaitu rindu kepada Nabi Muhammad sebagai panutannya dan Allah SWT sebagai pelindung dalam hidupnya dan Al-Quran sebagai padangan hidupnya. Disisi lain enggan untuk berbuat jelek atau maksiat takut menyimpang dari kebenaran. Mari kita perhatikan ayat berikut ini yaitu QS Al Hujaarat ayat 7 dan 8 seperti berikut ini:


وَاعْلَمُوا أَنَّ فِيكُمْ رَسُولَ اللَّهِ لَوْ يُطِيعُكُمْ فِي كَثِيرٍ مِنَ الأمْرِ لَعَنِتُّمْ وَلَكِنَّ اللَّهَ حَبَّبَ إِلَيْكُمُ الإيمَانَ وَزَيَّنَهُ فِي قُلُوبِكُمْ وَكَرَّهَ إِلَيْكُمُ الْكُفْرَ وَالْفُسُوقَ وَالْعِصْيَانَ أُولَئِكَ هُمُ الرَّاشِدُونَ

Artinya:
Dan ketahuilah olehmu bahwa di kalanganmu ada Rasulullah. Kalau ia menuruti kemauanmu dalam beberapa urusan benar-benarlah kamu mendapat kesusahan, tetapi Allah menjadikan kamu cinta kepada keimanan dan menjadikan keimanan itu indah di dalam hatimu serta menjadikan kamu benci kepada kekafiran, kefasikan, dan kedurhakaan. Mereka itulah orang-orang yang mengikuti jalan yang lurus, (7)

فَضْلا مِنَ اللَّهِ وَنِعْمَةً وَاللَّهُ عَلِيمٌ حَكِيمٌ

Artinya:
sebagai karunia dan ni'mat dari Allah. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.(8)

ذَلِكَ الْكِتَابُ لا رَيْبَ فِيهِ هُدًى لِلْمُتَّقِينَ
الَّذِينَ يُؤْمِنُونَ بِالْغَيْبِ وَيُقِيمُونَ الصَّلاةَ وَمِمَّا رَزَقْنَاهُمْ يُنْفِقُونَ
وَالَّذِينَ يُؤْمِنُونَ بِمَا أُنْزِلَ إِلَيْكَ وَمَا أُنْزِلَ مِنْ قَبْلِكَ وَبِالآخِرَةِ هُمْ يُوقِنُونَ
أُولَئِكَ عَلَى هُدًى مِنْ رَبِّهِمْ وَأُولَئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ

Artinya:

  1. Kitab ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertaqwa.
  2. mereka yang beriman kepada yang ghaib, yang mendirikan shalat, dan menafkahkan sebahagian rezki yang Kami anugerahkan kepada mereka.
  3. dan mereka yang beriman kepada Kitab yang telah diturunkan kepadamu dan Kitab-kitab yang telah diturunkan sebelummu, serta mereka yakin akan adanya akhirat.
  4. Mereka itulah yang tetap mendapat petunjuk dari Tuhan mereka, dan merekalah orang-orang yang beruntung.

Semoga kita mendapat pencerahan hati damai dan sejahtera selalu. Mari berbagi dan bersilaturahmi atas dasar iman didada. Ada salah hilaf baik dalam kata atau kaliman saya mohon maaf termasuk susunan kata kalam Allah SWT semoga editingnya tidak ada kesalahan, amin, billahitaufiq walhidayah,
Wassalamu'a;aikum warakhamatullahi wabarakatuh.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih Anda telah silaturakhim keblog ini dengan misi didaktik metodik pembelajaran di SMK, sehingga setiap saat dapat berubah sesuai kompetensi Pembelajaran. Silahkan berikan komentar yang sangat berharga demi kemajuan blog ini. Sehubungan dengan hak cipta apabila ada konten Anda disini dengan rendah hati saya mohon ijin memuatnya dan jika tidak berkenan mohon konfirmasinya, Mari berbagi untuk info yang manfaat dan belajar sepanjang hayat, salam sukses buat Anda dan keluarga!!! Klik gambar emoticon berikut jika Anda ingin menggunakannya.



Tahukah Anda bagaimana menjadi marketter yang bijak,hebat dan tepat?
daftarkan segera hari ini silahkan klik img bergoyang dibawah!!!

Formula Bisnis ClickBank
Marilah Tukar Link Untuk Meningkatkan Performance Blog/Web dengan membuka tombol berikut untuk melihat link Anda yang "Sukses!!!" :

Tukar Link Untuk Meningkatkan Performance Blog/Web

Mari kita tukar link secara otomatis untuk meningkatkan rank kita bersama.
Terima kasih atas kebersamaannya untuk menjalin kesetiakawanan,seia dan sekata kita.
Masuklah Anda ke Contact Formuntuk tukar link atau
untuk cek link-bunner sahabat di Link Partner atau kesini saja Kapten untuk silaturahmi bersama teman lainnya.
Adapun link saya seperti berikut ini:
<a href="http://s-surya62.blogspot.com"title="Free blog tutorials on toko information HTML and CSS"target="_blank">Info Toko Surya62</a>



Join Wazzub Now

Silahkan masukkan kode HTML(bebas)jangan lebih dari 50 baris,kemudian klik"convert",
maka akan didapat kode HTML yang siap di posting dan selanjutnya Anda hanya mencopy hasilnya.
Editlah pada program notepad atau wordpad terlebih dahulu ya...

bisnis syariah

Apabila anda ingin menkonvert lengkap encoding dan decoding online
silahkan kunjungi situs Encode/Decode HTML Entities kesini
Salam Pershabatan Selalu dari saya di Info Toko Surya62

MARI MAJU BERSAMA MEMBANGUN BANGSA DENGAN AKHLAQUL KARIMAH
Online Job for All. Work from home computer.